Tips Keamanan Mobil : Cara Jitu Cegah Pencurian Mobil

Februari 28, 2018



Berbagai kejadian pencurian kini sering terjadi pada kendaraan atau mobil di jalanan. Bahkan juga tak hanya itu mobil yang sedang terparkir di garasi saja dapat dicuri orang. Ada baiknya untuk mengantisipasi beberapa hal pencurian mobil tersebut, berikut ini beberapa tips dan trik yang bisa dicoba pada mobil kita: 

  1. Memasang Alarm Mobil Alarm, Merupakan perlindungan awal bagi mobil. Walaupun ada saja pencuri yang dapat mengakali alarm pada kendaraan, tapi alarm bisa dibilang cukup efektif dalam memperlambat tindak pencurian, dengan begitu pencuri pun lebih memilih kendaraan yang tak memiliki alarmnya. Tak hanya itu, pencuri juga tak bisa sembarangan melakukan pencurian pada mobil yang terdapat ada alarmnya.
  2. Memasang GPS Tracker Mobil
    GPS Tracker Mobil adalah teknologi canggih yang digunakan untuk melacak sekaligus mematikan mobil dimanapun berada saat dibawa lari orang tak bertanggung jawab. Walaupun ada banyak pencuri yang dapat mematikan fungsi GPS, akan tetapi beberapa pencuri lainnya pun masih banyak yang masih belum mengetahui GPS. Dengan begitu tak semua pencuri dapat mencuri kendaraan. Tips keamanan mobil dengan perangkat GPS ini, sangat efektif untuk menghindari aksi pencurian mobil.
    1. Memasang Kunci Rahasia
      Pada beberapa kasus, tak sedikit pencuri kendaraan yang tertangkap sebab mobil yang akan dilarikan mesinnya tiba-tiba mati, ketika pencuri hendak memasukkan perseneling. Tips keamanan mobil ini juga bisa menjadi perangkap yang ampuh dalam menjebak pencuri. Pastikan mobil kesayangan telah dilengkapi kunci rahasia supaya tak mudah dibawa oleh para pencuri.
    2. Jangan Pernah Meninggalkan Kunci Kontak di Kendaraan
      Jika hal ini terjadi tentu akan memberikan peluang besar bagi pencuri untuk membawa kabur mobil. Walaupun hanya meninggalkan mobil sebentar, tapi pencuri dapat lebih cepat bergerak  jika kunci kontak tertinggal di mobil.
    3. Memasang Kunci Setir
      Saat pencuri mengetahui jika pedal dan setir dalam kondisi terkunci, pencuri tentu berpikir dua kali sebelum melakukan aksi pencuriannya. Pada beberapa kasus, banyak pencuri yang membatalkan niatnya untuk mencuri kendaraan roda empat dengan keadaan pedal dan setir yang terkunci. Hal ini dikarenakan para pencuri tak ingin membuang waktu mereka terlalu banyak sebab dapat memperbesar resiko mereka tertangkap.

    Tips Keamanan Mobil Dengan Alat Pengaman

    Selain mengikuti tips keamanan mobil di atas, alangkah baiknya juga memasang beberapa sistem alat pengaman mobil, seperti berikut :


    • Immobilizer

    Immobilizer adalah sistem pengaman mobil yang diletakkan di mobil. Sistem kerjanya sendiri dilakukan dengan cara mencocokkan kode yang terdapat pada kunci dan kode yang terdapat pada perangkat mobil. Jika kode tersebut tidak sama, tentu saja mobil tak dapat dihidupkan. Pengaman ini dapat dijadikan alternative untuk melindungi kendaraan. Akan tetapi, sebaiknya pastikan lebih dulu kendaraan sudah dilengkapi oleh kontrol elektronik.
    • Chip Kontak

    Chip Kontak adalah alat pengaman mobil tambahan yang dipakai lewat sistem sensor. Pasalnya sensor chip ini hanya bisa terbaca pada kunci kontak kendaraan. Sensor bisa dipasang pada kap mobil, dengan begitu jika kap mobil tersebut dibuka maka alarmnya dapat langsung berbunyi. Selain itu, sensor ini juga mempunyai banyak jenisnya, seperti sensor getar dan sensor bayang. Biasanya, orang lebih memilih sensor bayang sebab sensor bayang bisa memicu timbulnya alarm lewat getaran halus daripada sensor getar, sebab lebih cepat memberikan tanda jika ada hal-hal yang tidak beres pada mobil.

    • Sling

    Sling atau kawat baja bisa juga dipakai sebagai alat pengaman mobil sebab kawat baja sendiri sulit diputuskan. Terlebih lagi bila pengaman tersebut dikombinasikan menggunakan gembok hardened dengan ukuran besar serta mempunyai pengait pendek, dengan begitu dapat mempersulit jika ingin menembusnya memakai gunting tembok.

    • Pemutus Listrik

    Alat pemutus listrik bisa menjadi alterntif yang lainnya untuk semakin meningkatkan keamanan dalam kendaraan roda empat. Pasalnya saklar rahasia mempunyai fungsi memutuskan sumber listrik mobil, jadi saat saklar diaktifkan, lalu listrik diputus oleh aki, dengan begitu mobil pun tak akan dapat dihidupkan. Itulah beberapa tips keamanan mobil dengan beberapa alat pengaman yang efektif untuk mencegah dan menghindari pencurian mobil.


    Beberapa hal yang dapat dilakukan oleh GPS Tracker Mobil pada kendaraan kita: 
    1. Live Tracking 
    2. Rekam Jejak hingga 100 hari 
    3. Sadap Suara dalam kabin mobil
    4. Mematikan mesin melalui SMS menggunakan hape.

    Dengan catatan beberapa fitur tersebut mungkin memiliki nilai biaya yang berbeda dengan standart pelayanan GPS Tracker Mobil yang di gunakan. Namun di banding dengan kelebihan layanan fitur yang di miliki GPS Tracker Mobil ini tentunya sebanding dengan manfaat yang akan menjamin kendaraan mobil milik kita tetap dalam jangkauan pengawasan. 

    Demikian 
    Salam. 



    You Might Also Like

    0 komentar

    Terima kasih sudah berkunjung dan berbagi...
    Bergembira selalu !!