Bukan Perjalanan Biasa, Xpander Plant Tour MMKI Cikarang
Februari 10, 2018
Barangkali ini merupakan perjalanan yang
mungkin jarang dilakukan oleh semua orang. Mengunjungi pabrik perakitan mobil
memang bukan sesuatu yang di jadikan sebagai sebuah perjalanan biasa. Ini
merupakan kunjungan yang dilakukan oleh alasan tertentu atau ketertarikan
tertentu. Bahkan kesempatan langka yang
tidak bisa di peroleh oleh semua orang.
Jika saja saya bukan seorang Blogger, atau juga anggota komunitas mungkin kesempatan ini tak akan
pernah saya dapatkan. Yup, pada tanggal [7/2] lalu saya berkesempatan mengikuti
Xpander Plant Tour bersama komunitas ISB dan Mobil123 portal otomotif no1
mengunjungi pabrik otomotif asal Jepang Mitsubishi. Di kawasan Delta Mas, Cikarang PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) melakukan seluruh proses perakitan mobil merk berlambang tiga diamond
Mitsubishi.
Mitsubishi merupakan brand yang sangat tidak
asing di telinga saya. Saya mengenal Mitsubishi melalui mobil Colt L300 yang
pernah saya naiki di kawasan Puncak Cianjur. Sebab mobil tersebut sampai kini
masih menjadi mobil angkutan yang di gunakan oleh masyarakat beraktifitas dari
bukit ke bukit lainnya yang tentu waktu itu masih menjadi pilihan sebab
kapasitas yang lumayan banyak dan bisa melewati medan jalanan yang naik turun
bukit atau bahkan pegunungan.
Dan lalu saja mendapat kesempatan mengunjungi
pabrik yang merakit kendaraan tersebut. Hal ini kan menjadi kegembiraan yang
membuat hati berbunga-bunga ‘bagai jatuh cinta’ (halah ini lebay; jangan
dibaca). Bersama rombongan sejumlah 20 + 5 krew tim mobi123 kami memulai
perjalanan ini di titik pertemuan fx Sudirman yang berseberangan dengan Pintu 1
Selatan Gelora Bung Karno (GBK). Teman-teman satu rombongan kami ternyata
memiliki tingkat kedisiplinan yang tinggi, sesuai arahan jam 7.30 kami pun
berangkat. Dan perjalanan pun di mulai.
Dari Jakarta menuju Cikarang menempuh waktu kurang lebih 3 jam, hal ini di sebabkan
hambatan di jalan jalur tol bekasi yang sedang dalam progres pembangunan jalur
LRT yang sedang dikebut tahun ini penyelesaiannya dan menyebabkan ramai nya
kendaraan disebabkan badan jalan yang menyempit. Suasana demikian tak
mengurangi keceriaan rombongan selama perjalanan di dalam bus. Peserta yang
rata-rata seneng humor dan saling bergurau melemparkan tawa yang membuat segar
suasana selalu. Tapi sepertiga perjalanan saya lewati dengan tidur sebentar
untuk menjaga tubuh agar tetap segar. Maaf ya kalau saya sempat mendengkur dan
mengganggu seisi bus hehehe.
Sebelum menuju pabrik MMKI kami singgah dahulu
untuk makan siang di Rumah Makan Sederhana istilahnya Ishoma dulu. Menu khas
masakan padang menjadi hidangan kenang-kenangan perjalanan Xpander Plant Tour
ini. Seluruh peserta tentu sangat senang dengan menu masakan padang. Dan dapat
terlihat setelah makan meja mana yang tumpukan piringnya paling banyak hahaa. Itulah dia yang makannya lahap. (ssst
piring makan saya tumpuk kesebelah he).
Tepat jam 13.00 lalu tibalah kami di MMKI.
Beberapa tim security dan employi menyambut kami turun dari bus. Mempersilahkan
kami menuju ruang lobby dan setelah bebrapa saat kami menuju ruang Press
Konference.
Oiya di lobby terpajang dua mobil yang di
produksi MMKI. Pertama adalah mobil Pajero Sport yang sudah melegenda dan
berjaya hingga trek gurun pasir. Dan yang kedua adalah mpbil MPV Xpander yang
kini sedang dipasarkan dan telah berhasil mendapat pesanan hingga 50 ribu unit.
Mobil Mitsubishi Pajero merupakan mobil yang
juga di produksi di MMKI Cikarang ini. Dan Mobil Mitsubishi Xpander menjadi
mobil yang saat ini sedang di pasarkan juga proses perakitannya di MMKI ini.
Wah inilah rupanya yang menjadi kebanggaan industri mobil yang terus berkembang
di Indonesia. Varian dan jenis mobil yang semakin memberi pilihan yang cocok
buat keluarga masyarakat Indonesia. Sesuai tipikal jalan dan kondisi budaya masyarakat
kita.
Presiden Direktur MMKI Takao Kato menyampaikan
sambutannya dengan mengucapkan terimakasih bahwa produk Mitsubishi dapat di
terima oleh Masyarakat Indonesia. Bentuk dukungan tersebut terlihat dari
pemesanan Xpander yang melebihi ekspetasi Mitsubishi sendiri. ”Dan pada hari
ini kami juga mempersilahkan untuk melihat proses perakitan mobil Xpander dan
Pajero. Juga telah dipersiapkan sesi Test Drive untuk merasakan pengalaman
langsung sebagai selling points sebab Feeling is Believing”. Demikian ungkapnya.
Meski kunjungan ini terbatas dengan
restrikisasi yang ketat soal pengambilan gambar (memotret) di area plant. Namun
melihat langsung dengan guiding oleh tim MMKI merupakan pengalaman yang luar
biasa, menyaksikan bagaimana mesin-mesin robot canggih bekerja dan sebagian manusia yang
turut merakit mobil-mobil Mitsubishi. Inilah yang menjadikan perjalanan saya
kali ini bukan perjalanan biasa.
Sambil melihat sekeliling denyut proses
perakitan mobil Mitsubishi mulai dari Area Asembling. Yang disini saya melihat arm
robotik (serupa tangan robot) melakukan stamping pada body dalam mobil
Mitsubishi. Tak terbayangkan betapa presisi stamping yang dikerjakan arm
robotik melakukan pekerjaannya secara kontinyu dalam sistem perakitan. Canggih
!.
Lalu memasuki line Welding, yang disini
sisi-sisi body bagian dalam di satukan. Tak seperti di area stamping yang
terlihat sepi manusia nya. Disini terlihat lebih banyak tangan manusia yang
bekerja dengan alat yang canggih pula. Kemudian kami diajak memasuki area
Painting yang terlihat bersih dan sangat clean. Tidak berbau cat yang kuat dan
mobil-mobil tesebut terus beriringan berjajar bergerak. Daan nanti diujung
pintu Mobil tersebut keluar dengan sempurna menunggu proses selanjutnya tahap
uji coba untuk Quality Control.
Setelah melewati beberapa line, dikarenakan
waktu yang sangat singkat kami pun melanjutkan ke sesi berikutnya yang telah
ditunggu oleh semua visitor yaitu Test Drive. Sesi kali ini MMKI melibatkan
Rifat Sungkar sebagai brand Ambassador untuk bersama merasakan eksperien melakukan test drive semua type Xpander. Mulai dari yang manual dan metik, juga type Xpander Sporty dan Xpander Ultimate.
Kebetulan saya bersama
tiga orang kawan lainnya berkesempatan menaiki Xpander Ultimate. Senangnya saya
mendapat driver ganteng yang berpengalaman juga dalam driving mobil dari Rifat
Drivers Labs (RDL) namanya Mario Nicholas. Sebagai driver coach yang
berpengalaman Mario juga menjelaskan kelebihan yang dimiliki Xpander Ultimate
adalah type yang memiliki spesifikasi paling tinggi diantara varian Xpander
yang ada.
Sebelum mobil bergerak
Mario menjelaskan stir Mobil Xpander
Ultimate yang bisa di sesuaikan dengan kenyamananya. Kemudian mobil pun
bergerak memasuki 4 jalur yang di siapkan. Jalur pertama jalur memasuki area
clear. Setelah itu memasuki jalur test rem. Jalur di buat licin
selicin-licinnya pun di tambah dengan genangan air sabun. Mario mengatakan
bahwa keunggulan system rem sudah menggunakan system ABS atau dikenal Anti Lock Breaking. Yang pada saat pengereman di kecepatan tinggi mobil tidak bergerak kekiri atau ke kanan layaknya drifting.
Kemudian memasuki jalur test suspensi, jalur dibuat sedemikian rupa tak mulus. Namun suspensi yang dirasakan per terasa keras dan kokoh namun tetap membuat nyaman tak mengguncang secara berlebihan. Lalu berlanjut memasuki jalur circle eight, disini performa sesungguhnya mobil Xpander kami uji (ciyeee). Untung saja kami bertiga berada bersama driver yang tepat. Saya yang duduk di sebelah kirinya mencoba tak berpegangan pada handle diatas. Tapi tetap berdo'a dalam hati agar tetap aman dan terkendali. Jujur saja jantung di dada ini ikut sport dagdigdug.
Dengan piawainya seorang coach driver menaklukan circle eight dengan mulus. Sehingga saat turun dari mobil saya bersama kedua teman blogger di kursi belakang turun dari mobil secara slow motion dan gagah sambil menepis telapak tangan yang berkeringat hahahaha.
Demikanlah bukan perjalanan biasa yang saya alami pada 7 februari 2018 yang bertepatan juga dengan HUT saya. Syukur alhamdulillah perayaan nya berjalan dengan lancar dengan dihadiri lebih kurangnya 300 orang di halaman arena Test Drive shipping parking PT MMKI (hahaha azas manfaat/ mengklaim ini pesta HUT saya) Maafkan yaaaaa...
Salam.
22 komentar
Selamat ulang tahun oom ono.
BalasHapushehe, makasih om yusef...
HapusSelamat ultah mas :)
BalasHapushihi makasi yesss :)
HapusOwh ternyata ultahnya dirayain di pabrik mitsubishi tah? Ckckck keren ah. Hadiahnya Xpander mas? Xixixi
BalasHapusyoi, tiada yang kebetulan yes. Xpandernya cuma di test naikin aja gapapa hikzzz :)
HapusPerjalanan yg seru yah....pengalaman tour ke plant Mitsubishi sambil merayakan ultah heee...emang luuuuaar biasa, selamat ah
BalasHapusyoi, luarbiasa bangettt hehehehe tengkyu yesss :)
HapusBukan perjalanan biasa...bukan MPV biasa...Bukan Bloger Biasa...dialah BBB :)
BalasHapusbahahaa, Istilah BBB jadi trending nih sekomunitas ISB :)
HapusHappy britday, presdir MMKSI sampai ikut merayakan ultah Om Ono keyeeen
BalasHapusBahaha,beliau mengundang saya secara kusus om, weksss 😂
HapusSeru banget ya om kemaren jalan2nya :)
BalasHapusIya om, apalagi ada om bule yang ceria selalu 😂 bikin heppii hehe
HapusMakasiih yaa, udah traktir kita di RM Padang. Tinggal utang ngupi nih yang belooon ������
BalasHapusHaha, siap uni...saya sering bawa setok kopi sachet..nanti kalo ketemu kita sama sama cari air panas yaa...kita nyeduh kopi bareng hihihi
HapusSesuatu banget bisa langsung lihat perakitan mobil langsung
BalasHapusIya mbak, syahrini aja belom pernah ke pabrik mobil. Kita udah lhooo 😂 hihihi
Hapusseru itu liat mobil dibikin...dari plat baja eh pas keluar jadi mobil.. ajaib
BalasHapusMacam disulap ya, masuk serpihan kecil, keluarnya jadi mobil hehehe
HapusSungguh ulang tahun yang berkesan ya Mas Ono dirayakan dengan jalan-jalan di Pabrik Mitsubishi. Hehehe
BalasHapusAsyiknya jadi Blogger yah mas bisa diajak jalan ke tempat exlusive yang belum tentu semua orang bisa melakukannya. Salah satunya jalan ke pabrik perakitan mobil terkini Mitsubishi Xpander. 😎👍
BalasHapusTerima kasih sudah berkunjung dan berbagi...
Bergembira selalu !!