Momen Berfaedah dalam Acara JLC Award 2018

Januari 24, 2018




Mendengar JNE mungkin pembaca sudah tak asing lagi dan sangat familiar di telinga. Jalur Nugraha Ekakurir adalah kepanjangan dari JNE dan telah berdiri sejak 1990. Hingga pada tahun 2018 ini, JNE mampu menjadi perusahaan Jasa Kurir Logistik yang terus melaju menggapai pencapaian terbaiknya.

Banyak sekali program yang menarik di berikan JNE terhadap customer atau pelanggan JNE. Satu diantaranya JLC (JNE Loyalty Card) yang memberikan privilege bagi member JNE. Beberapa perhatian khusus diberikan sebab menjadi member JLC ini. Bukan hanya member sebenarnya yang diuntungkan ketika menjadi member JLC, sebaliknya  JNE sendiri mendapatkan kausa yang sama besar nya dalam membantu perkembangan bisnis JNE sendiri. Tercatat 70 ribu lebih member JLC dari seluruh Indonesia sebagai ikatan yang terjalin antara customer dengan JNE.


Dipenghujung tahun 2017 lalu JNE melakukan program JLC Lucky Draw dan JLC Race yang berhak diikuti oleh member JLC. Hal ini dalam rangka memberikan award kepada member JNE yang telah setia atas kepercayaannya menjadi member JLC.  Apresiasi  ini di berikan secara khusus dengan menggelar satu momen JLC Award 2018 di Ballroom Hotel Mulia Senayan Jakarta pada [18/1] lalu. Dengan tema “Raise Up Your Business” ini di umumkan pemenang JLC Lucky draw dan JLC Race 2017.


Dalam acara JLC Award 2018 ini juga selain hiburan meriah dari Maliq D”Essential, MC Indra Herlambang dan Melanie Richardo, menghadirkan Bapak Hari Sungkari selaku Deputi Infrastruktur Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan diperkenan menyampaikan materi How to Build Your Own Creative Business Through Digital World. Tak kurang bahkan lebih menarik lagi edukasi juga di berikan pada momen JLC Award 2018. CEO Young on Top Billy Boen juga di hadirkan memaparkan presentasinya yang sangat bermanfaat mengenai memanfaatkan bisnis dengan digital.


Sungguh bukan hanya hiburan semata dan banyaknya taburan hadiah reward yang di berikan JNE kepada member JLC. Betapa perhatian JNE bagi empowermen disekitarnya juga dapat terus berkembang dan tumbuh bersama  dengan pengetahuan. Dengan penuh wibawa Presiden Direktur JNE, M. Feriadi juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan selama ini.  Atas layanan maupun fasilitas JNE dalam aktifitas pengiriman berbagai jenis , dengan jumlah dan berbagai ukuran paket. Beliau pun menyampaikan kabar gembira bagi langkah maju JNE kedepan bahwa JNE sedang melakukan negosiasi atas kesepakan membangun sebuah Projek Mega Hub di kawasan Cengkareng. Demi peningkatan performa JNE dan memenuhi target pengiriman 6000 kiriman perjam. Bukan jumawa jika potensi perkembangan JNE untuk berkembang menjadi raksasa bisinis Kurir dan Logistik ini akan terus mewujud.

Melaui momen JLC Award 2018 ini JNE juga akan terus melakukan inovasi agar terus menjalin hubungan baik dan meningkatnya performa pelayanan jasa mereka. Nah berikut beberapa hadiah dari JLC Lucky Draw yang di lakukan pengundian pada tanggal 21 Desemebr 2017. Dan hadiah yang dapat di terima oleh pemenangnya adalah 1 paket wisata ke Disneland Hongkong, 2 unit motor Honda Beat, 3 paket wisata ke Singapura dan Legoland Malaysia, 3 Paket wisata ke Malang jawa Timur, 5 buah iPad Mini, 10 buah Mirrorless Camera, serta 100 Voucher Belanja.

Sedangkan Apresiasi pada program JLC Race untuk pertama kalinya ini di berikan JNE kepada 5 orang member JLC dengan nilai transaksi tertinggi dan 5 orang member JLC dengan jumlah pengiriman paket atau resi terbanyak. Selama periode transaksi 1 November – 31 Desember 2017. Member JLC dengan nilai transaksi tertinggi berhak atas 1 unit Mobil Mitsubishi Xpander untuk juara I, 1 unit sepeda motor Yamaha XMAX untuk juara II, 1 paket wisata untuk 2 orang ke Eropa kepada Juara III,  1 unit iPhone 7 Red untuk Juara IV, dan 1 unit kamera Fuji XT10 untuk Juara V. Sedangkan member dengan jumlah pengiriman atau resi terbanyak, Juara I mendapatkan 1 unit sepeda motor Kawasaki Ninja RR, Juara II mendapatkan 1 Paket Wisata ke Bangkok untuk 2 orang, Juara III mendapatkan 1 unit Samsung Galaxy Note 8, Juara IV mendapatkan 1 unit kamera Canon EOS M10, dan Juara V mendapatkan 1 unit smartphone Vivo V7.

Wah, selain bertabur hadiah, keuntungan privilege member JLC, mendapat insight business yang membangun bahkan memberikan kesempatan Networking melalui acara JLC Awar 2018 ini tentu sangat Faedah sekali. Saya sebagai Blogger yang turut mendapat kesempatan mengikuti momen ini pun merasa bangga dan sangat senang sekali. Bahwa sekaliber JNE terus melangkah membangun prestasi bisnis juga menggandeng sekitarnya dengan cara-cara yang sangat inspiratif. Keberlangsungan bisnis JNE juga memberikan manfaat yang besar kepada khalayak.

Tak cukup sampai disini, Melalui JLC juga JNE terus berupaya memberikan kesempatan untuk berkembang bagi para UKM. Untuk itu JNE melakukan kerjasama dengan mengesahkan kerjasama dengan Koin Works. Yang menjadi perusahaan penyedia layanan online yang menghubungkan para pendana dengan pemilik usaha UKM , sehingga kedepan JNE dapat membantu para member JLC terkait pada permodalan usaha.


Salut to JNE. 

You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih sudah berkunjung dan berbagi...
Bergembira selalu !!