Beberapa Kegiatan "Bertukang" yang Bisa Dilakukan Sendiri di Rumah

April 15, 2023



Sebagai seorang laki-laki, kita diberikan kemampuan lebih untuk menyukai pekerjaan yang cukup kreatif dan "berat" yaitu pertukangan. Seperti nasihat orang tua saya yang pernah disampaikan saat masih lajang dulu. Saat mendiang Bapak suka mengerjakan perbaikan rumah sendiri. Sambil membantu sekadarnya, saya mendapat wejangan yang sangat mahal nilainya yang terasa bermanfaat sampai sekarang ini. Jadi anak laki-laki seminimalnya bisa menggunakan lalu dan gergaji. Sebab dengan dua keahlian itu hidup akan menjadi lebih mudah saat memiliki rumah sendiri. 


Benar saja, setelah menikah dan hidup mandiri, pekerjaan untuk bisa melakukan perbaikan minor secara mandiri wajib kita lakukan. Sebab hal itu tak perlu membutuhkan tukang lain. Selain karena akan membuat biaya semakin mahal, juga membuat hidup kita semakin kreatif.


Banyak hal yang dilakukan dirumah untuk membuat kita tetap beraktivitas disaat libur atau sedang banyak waktu luang.  Beberapa diantaranya adalah melakukan hal-hal berikut ini: 

1. Menambal nat semen keramik kamar mandi

2. Mengecat dinding 

3. Membuat pot tanaman berbahan semen 

4. Memperbaiki kunci pintu kamar mandi

5. Memasang gantungan dinding 


Mungkin masih ada lagi dan bisa teman-teman tambah sendiri ya. 5 hal diatas menurut saya dan sering saya lakukan sendiri saat sedang banyak waktu dirumah. 


1. Menambal Nat Semen Keramik Kamar Mandi

Dari sekian ruangan yang paling sering minta ditambal semen nat keramiknya adalah kamar mandi. Mungkin karena ruangan ini sering terkena air hingga mengakibatkan korosi pada sambungan nat yang mengikat antar keramik. Jika lapisan semen nat keramik ini sudah hilang, biasanya ditandai dengan keramik yang mudah lepas dari lantai. Dan mulai sering muncul hewan atau serangga seperti cacing tanah. Hal ini tentu membuat kurang nyaman kamar mandi. 


Semen untuk menambal biasanya saya pakai semen sisa pemakaian. Kebetulan saya pakai semen SCG. Tipe semen PCC yang memiliki daya rekat kuat, teksturnya juga halus. 


Di rumah juga sudah pasti ada aktivitas memasang paku untuk gantungan dinding. Dan terkadang kita juga memindahkan dan memasang gantungan baru di bagian dinding lain. Pastinya akan menyisakan bekas lubang yang harus ditambal dengan semen. 


2. Mengecat Dinding


Kegiatan mengecat dinding kerap saya lakukan untuk membuat kesibukan di rumah. Tentunya untuk mengecat rumah saya juga memikirkan kenyamanan dan warna yang saya harapkan. Agar setelahnya rumah menjadi lebih segar dan bernuansa baru yang berbeda dari sebelumnya. Mengecat rumah biasanya saya lakukan setelah menambal dinding yang rusak atau celah-celah dinding yang dijadikan sarang cicak. 


3. Membuat Pot Tanaman Berbahan Semen


Nah, kegiatan ini terbukti ampuh menghilangkan penat lho. Semen sisa yang saya pergunakan untuk menambal nat keramik atau dinding saya pergunakan juga untuk membuat pot tanaman. Caranya juga sangat mudah. Cukup menggunakan bahan kain atau handuk yang tak terpakai lagi. Lalu dicetak di atas pot sesuai selera. Lapisi kain atau handuk tadi dengan semen. Bentuk sesuai yang kita inginkan. Lalu dijemur dan tunggu sampai kering. Setelah kering, pot kreasi dari semen sudah bisa digunakan. Kalau ingin lebih berwarna silakan cat dengan warna sesuai selera. 


4. Memperbaiki Kunci Pintu Kamar Mandi 


Bagian yang paling sering dan mudah rusak biasanya kunci pintu kamar mandi. Sebab selain karena sering digunakan, pintu kamar mandi memang memiliki kerentanan sendiri yang mudah rusak. Entah kenapa juga yakan, pintu kamar mandi di rumah biasanya hanya alakadarnya saja. Tidak seperti kunci pintu kamar tidur dan pintu lainnya. 


5. Memasang Gantungan Dinding


Sebagai orang yang selalu menyukai suasana baru, saya tak bosan memindahkan sesuatu yang terpasang di dinding. Memindahkan dan mengganti gantungan dinding kerap saya lakukan. Berbagai pernak-pernik hiasan dinding sangat menarik untuk bisa kita eksplorasi. Mengganti hiasan dinding secara berkala bisa menghilangkan kepenatan dan membuat suasana berbeda. Membuat ruangan menjadi terasa lebih segar dan dinamis dengan berbagai hiasan dinding yang berbeda. Apalagi mengikuti tema momentum seperti hari raya, acara keluarga ataupun momentum lain yang bisa dijadikan acuan untuk membuat ambience rumah lebih kekinian. 


Aktivitas bertukang yang kita lakukan yang berhubungan dengan perbaikan lantai dan dinding pasti akan membutuhkan semen. Berikut ini adalah nama produk semen di Indonesia :

  • Semen Gresik
  • Semen Padang 
  • Semen Indonesia 
  • Semen Tiga Roga 
  • Semen SCG 
  • Semen Holcim 
  • Semen Merah Putih 
  • Semen Garuda 
  • Semen Jakarta 


Tiga semen yang paling banyak digunakan oleh pertukangan di daerah saya adalah : 


  • Semen Padang 
  • Semen Tiga Roda 
  • Semen SCG Semen ramah lingkungan 


Dari ketiga semen diatas hampir ga ada bedanya sih, ketiganya memiliki keunggulan masing-masing yang sangat membantu pekerjaan konstruksi lebih efektif dan efisien. Kualitasnya tidak diragukan lagi. 


Demikianlah beberapa hal kegiatan "pertukangan" yang bisa dilakukan di rumah. Semoga menjadi inspirasi menemukan ide berkreasi di rumah ya. Salam. 






You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih sudah berkunjung dan berbagi...
Bergembira selalu !!